Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

3 Penyebab Kamu Tak Merasa Lapar Saat Sarapan, Salah Satunya Tanda Penyakit Berbahaya!


Berimajinasi - Sudah jadi kepercayaan umum bahwa sarapan adalah waktu makan terpenting dalam sehari. Tapi, masih banyak orang yang memilih untuk melewatkan waktu sarapan.

Salah satu alasan melewatkan sarapan karena tak merasa lapar di pagi hari. Dalam beberapa kasus, merasa tak lapar di pagi hari bisa menjadi pertanda masalah serius. Meski begitu, kemungkinan besar itu juga hal normal dan tak perlu dikhawatirkan.

Agar bisa waspada, yuk ketahui beberapa kemungkinan alasan mengapa Kamu tak merasa lapar di pagi hari seperti dilansir dari laman Healthline berikut ini:

1. Makan malam dengan poris besar atau nyemil larut malam

ngemil di malam hari
Sumber : Tribunnews

Salah satu alasan utama mengapa Anda tak merasa lapar saat bangun tidur adalah karena telah makan malam atau nyemil dalam jumlah porsi besar pada malam sebelumnya, terutama jika konsumsi makanan tinggi lemak atau protein.

Pasalnya makronutrien ini dapat memperlambat pengosongan perut dan membuat Anda merasa kenyang lebih lama bahkan hingga keesokan paginya. Protein, khususnya, juga dapat secara signifikan mengubah kadar hormon yang mengatur rasa lapar dan nafsu makan.

Demikian pula, makanan berlemak tinggi dapat mengubah kadar hormon tertentu yang terkait dengan nafsu makan dan perasaan kenyang, yang menyebabkan rasa lapar berkurang.

2. Tanda Penyakit Berbahaya

Ketika merasa tubuh sedang kurang sehat, itu juga bisa menyebabkan penurunan nafsu makan dan tingkat kelaparan. Secara khusus, infeksi pernapasan seperti pilek, flu, dan pneumonia diketahui membuat nafsu makan berkurang sehingga Anda tak merasa lapar.

Dalam beberapa kasus, infeksi ini juga membatasi indra perasa dan penciuman yang dapat mengurangi nafsu makan. Infeksi tertentu, seperti flu, juga dapat menyebabkan gejala yang mengurangi rasa lapar dan nafsu makan, termasuk mual dan muntah.

Selain itu, nafsu makan yang menurun juga bisa menjadi tanda bahwa Anda memiliki masalah tiroid. Kehilangan nafsu makan bisa menjadi tanda hipotiroidisme, atau penurunan fungsi tiroid.

Bisa juga Anda memiliki kondisi kronis. Kondisi tertentu seperti penyakit hati, gagal jantung, penyakit ginjal, HIV, dan kanker semuanya dapat menyebabkan hilangnya nafsu makan.

3. Penyebab lain

Penyebab tak merasa lapar saat sarapan
Sumber : Detik food

Selain faktor-faktor umum yang disebutkan di atas, ada beberapa kemungkinan alasan lain mengapa Anda tak merasa lapar saat bangun tidur, seperti:

-Sedang mengonsumsi obat-obatan tertentu. Banyak jenis obat, termasuk diuretik dan antibiotik, dapat mengurangi rasa lapar dan nafsu makan.

-Bertambah usia karena perubahan kebutuhan energi, hormon, rasa atau bau, dan keadaan sosial bisa menyebabkan penurunan nafsu makan.

-Tanda berovulasi, estrogen, hormon seks wanita yang meningkat selama ovulasi, dapat menekan nafsu makan.

Jika Anda menduga bahwa kondisi yang mendasarinya mungkin berkontribusi pada kurangnya rasa lapar Anda di pagi hari, konsultasikan dengan profesional kesehatan.

Sumber : HerStory

Post a Comment for "3 Penyebab Kamu Tak Merasa Lapar Saat Sarapan, Salah Satunya Tanda Penyakit Berbahaya!"